Telah Ditetapkan Menang Pilpres 2024, Pengamat Sebut PKB dan Nasdem Dapat Bergabung ke Koalisi Prabowo serta Gibran

Ket. Foto: Pengamat Menyatakan PKB dan Nasdem Dapat Bergabung ke dalam Koalisi Prabowo dan Gibran yang Telah Ditetapkan Menang dalam Pilpres 2024
Ket. Foto: Pengamat Menyatakan PKB dan Nasdem Dapat Bergabung ke dalam Koalisi Prabowo dan Gibran yang Telah Ditetapkan Menang dalam Pilpres 2024 Source: (Foto/Instagram/@gibran_rakabuming)

Politik, gemasulawesi – Menurut laporan, pengamat politik, Ujang Komaruddin, menyatakan jika PKB dan Nasdem dapat bergabung ke dalam koalisi Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka yang sebelumnya telah ditetapkan memenangkan Pilpres 2024 oleh KPU.

Ujang Komaruddin juga menyebutkan jika PKS dapat bergabung ke dalam koalisi Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka atau tidak.

Sedangkan yang akan menjadi oposisi di pemerintahan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, menurut Ujang Komaruddin, adalah PDI P.

Baca Juga:
Mengenai Peluang Jadi Cagub di Pilkada DKI Jakarta, Juru Bicara Sebut Anies Baswedan Masih Menunggu Hasil Pilpres 2024

“Untuk PDI P, tidak akan bergabung dengan koalisi Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, serta dapat juga bergabung menjadi oposisi bersama dengan PKS,” katanya.

Namun, Ujang Komaruddin menyampaikan keyakinannya jika Nasdem kemungkinan besar akan bergabung dengan koalisi Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Menurut Ujang, hal tersebut dikarenakan Nasdem mengatakan jika pihak mereka menerima hasil Pilpres 2024.

Baca Juga:
Tentang Wacana Jokowi Menjadi Pimpinan Koalisi Indonesia Maju, Yusril Ihza Mahendra Nyatakan Belum Ada Pembahasan

“Itu mengartikan Nasdem akan ikut ke dalam koalisi di pemerintahan mendatang yang merupakan koalisi Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka,” ujarnya.

Dia menambahkan jadi nanti publik akan melihat langkah yang akan diambil Nasdem ke depannya

Diketahui jika sebelumnya, Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh, mengungkapkan pernyataan sikap resmi menyikapi hasil Pemilu 2024 yang diumumkan KPU.

Baca Juga:
Telah Disahkan KPU, Pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka Peroleh Lebih dari 76 Juta Suara di 33 Provinsi

Surya Paloh menyebutkan jika Partai Nasdem memilih untuk menerima hasil perhitungan suara KPU, baik di Pilpres tahun 2024 atau Pileg tahun 2024.

Dia juga mengucapkan selamat untuk pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka yang menang dalam Pilpres 2024.

“Partai Nasdem menyampaikan menerima hasil dari Pemilu tahun 2024 yang telah dilaksanakan di tanggal 14 Februari 2024, baik pemilihan presiden dan wakil presiden atau pemilu legislatif tahun 2024,” ucapnya.

Baca Juga:
Gibran Dinilai Layak Menjadi Ketum, Ketua DPP Partai Golkar Sebut Pembahasan Baru Akan Dilakukan pada Munas

Sebelumnya, KPU menetapkan pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai pemenang Pemilu 2024.

Prabowo dan Gibran dinyatakan menang oleh KPU dengan suara sah sebanyak 96.214.691.

Ketua KPU, Hasyim Asy’ari, menuturkan jika pihaknya telah berikhtiar semaksimal mungkin untuk memberikan pelayanan yang paling baik untuk para peserta Pemilu 2024, termasuk berusaha untuk transparan, sejujur mungkin dan juga bertanggung jawab. (*/Mey)

...

Artikel Terkait

wave
Wacana Hak Angket, Pengamat Nilai Seperti Senjata Makan Tuan yang Akan Berbalik ke Partai Politik Pengusung

Pengamat menyebutkan hak angket seperti senjata makan tuan yang akan berbalik ke partai politik yang mengusungnya.

Prabowo dan Gibran Menang di 27 Provinsi, TKN Sebut Membuktikan Tuduhan Kecurangan Pemilu 2024 Hanya Isu

TKN menyampaikan jika kemenangan Prabowo dan Gibran di 27 provinsi sekaligus membuktikan tuduhan kecurangan Pemilu tahun 2024 hanya isu.

Terkait Koalisi atau Oposisi, PKB Sebut Akan Segera Umumkan Sikap Resmi dalam Waktu Dekat

PKB menyatakan akan segera mengumumkan sikap resmi dalam waktu dekat terkait menjadi oposisi atau koalisi untuk pemerintahan mendatang.

Rekapitulasi Nasional di 25 Provinsi, Prabowo dan Gibran Raih Lebih 65 Juta Suara

Berdasarkan rekapitulasi nasional hasil perhitungan suara, Prabowo dan Gibran mendapatkan lebih dari 65 juta suara di 25 provinsi.

Jokowi Diusulkan Menjadi Pemimpin Koalisi Indonesia Maju, Demokrat Serahkan Pembahasan kepada Ketua Partai yang Tergabung di KIM

Partai Demokrat menyerahkan pembahasan tentang usulan Jokowi menjadi pemimpin KIM kepada para ketua partai yang tergabung di KIM.

Berita Terkini

wave

Nasib Nyawa di Gunung Nasalane: Menanti Keadilan yang Belum Menyentuh Dg Aras

Hukum yang tak bertaring dihadapan pemodal tambang ilegal, hampir terjadi disemua titik PETI yang tersebar di Parigi moutong.

Tebalnya Tembok "Imunitas" Tambang Ilegal Buranga: Mengapa Hukum Tak Berdaya Dihadapan Reni?

Polres Parigi Moutong dinilai tak bertaring dihadapan Reni salah satu tokoh sentral dibalik beroperasinya tambang ilegal di Desa Buranga.

Diduga Kebal Hukum, Kelompok Haji Anjas, Mustari dan Ahmad Geser Operasi Tambang Ilegal ke Desa Buranga

Dugaan kebal hukum pengelola PETI di Desa Buranga mencuat, seolah tidak perduli hukum aktifitas tambang ilegal Buranga tetap beroperasi.

Maut Mengintai di Buranga: Mengapa Tambang Ilegal di Depan Mata Polres Parigi Moutong Seolah Tak Tersentuh?

Bahaya di PETI Buranga berpotensi sama dengan Tambang ilegal yang berada di gunung Nasalena. Ancaman maut reruntuhan material mengintai.

Maut di Lubang Emas Lobu: Menagih Tanggung Jawab Pengelola PETI atas Tewasnya Penambang

Emas berdarah Parigi moutong kembali telan korban jiwa, kali ini PETI berlokasi di Desa Lobu Kecamatan Moutong yang kena giliran.


See All
; ;