Angkat Bicara, Menlu AS Sebut Situasi di Gaza untuk Warga Palestina Masih Mengerikan

Ket. Foto: Menteri Luar Negeri AS Menyatakan Situasi di Gaza Masih Mengerikan hingga Sekarang (Foto/X/@SecBlinken)
Ket. Foto: Menteri Luar Negeri AS Menyatakan Situasi di Gaza Masih Mengerikan hingga Sekarang (Foto/X/@SecBlinken) Source: (Foto/X/@SecBlinken)

Internasional, gemasulawesi – Menteri Luar Negeri AS, Antony Blinken, baru-baru ini dalam pernyataan terbarunya mengungkapkan jika terlalu banyak orang di Jalur Gaza yang harus menghadapi rintangan besar hanya untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari mereka.

Dalam kesempatan yang sama, Menteri Luar Negeri AS, Antony Blinken, juga mengecam situasi mengerikan di Jalur Gaza yang terkepung dan dengan sengaja diblokir oleh Israel.

Menteri Luar Negeri AS, Antony Blinken, menyampaikan dalam sambutannya yang diposting di media sosial X bahwa situasi yang dialami, pria, wanita dan anak-anak di Gaza masih memprihatinkan.

Baca Juga:
Sebabkan Banyak Korban Jiwa, Ini Daftar Pasukan Elit Penjajah Israel yang Lakukan Pertempuran dengan Hamas

“Terlalu banyak rakyat yang terbunuh, terutama anak-anak,” katanya.

Dia menambahkan terlalu banyak orang yang masih mengalami tantangan dalam hal akses terhadap makanan, air, obat-obatan dan kebutuhan pokok yang dibutuhkan dalam hidup.

Dalam turnya, Blinken juga mengungkapkan bahwa dia datang untuk membahas situasi di Jalur Gaza dengan mitra regional, yang termasuk di dalamnya Turkiye.

Baca Juga:
Negeri Sakura Dilanda Bencana Hebat, Ini Daftar Gempa Spektakuler yang Pernah Melanda Jepang 30 Tahun Terakhir

“Ini bukanlah pembicaraan yang mudah karena ada perspektif yang berbeda, kebutuhan yang berbeda dan persyaratan yang berbeda,” ujarnya.

Antony Blinken memaparkan sangat penting untuk semua orang untuk terlibat dalam diplomasi ini sekarang demi masa depan Jalur Gaza sendiri.

“Yang lebih luas lagi adalah demi masa depan Israel, dan Palestina serta kawasan secara keseluruhan,” ucapnya.

Baca Juga:
Selain Kongo, Chad dan Rwanda Bantah Telah Lakukan Diskusi dengan Penjajah Israel tentang Penerimaan Pengungsi Palestina

Antony Blinken diketahui mengadakan tur Timur Tengah untuk mencegah eskalasi perang Gaza secara regional.

Lebih lanjut, Blinken mengatakan jika aini adalah kunjungan keempatnya ke wilayah tersebut sejak tanggal 7 Oktober 2023 lalu ketika konflik Gaza pertama kali pecah.

Blinken menekankan bahwa mereka telah fokus untuk penyebaran konflik sejak hari pertama.

Baca Juga:
Dengar Pendapat Sebentar Lagi, Ini Pengacara yang Akan Wakili Afrika Selatan dan Penjajah Israel di ICJ

Di kesempatan yang tersebut, Blinken menyoroti bahwa mereka akan berdiskusi dengan mitra mereka selama kunjungannya tentang apa yang dapat dilakukan untuk mencegah penyebaran konflik.

“Kami akan membahas tentang perlindungan warga sipil, memberikan lebih banyak bantuan kemanusiaan yang dibutuhkan dan juga membebaskan tahanan yang tersisa dari operasi Hamas di awal Oktober,” ucapnya. (*/Mey)

...

Artikel Terkait

wave
Banyak yang Dikebumikan di Pemakaman Massal, Gaza Disebutkan Kini Menjadi Kuburan Terbuka

Menurut laporan, dengan banyaknya jenazah yang harus dimakamkan di kuburan massal, kini Jalur Gaza disebutkan menjadi kuburan terbuka.

Jadi Tempat Pembunuhan Wakil Ketua Hamas, Ini tentang Kamp Pengungsi Palestina yang Banyak Terdapat di Lebanon

Berikut ini tentang kamp-kamp pengungsi Palestina yang banyak terdapat di Lebanon, mulai dari sejarahnya dan juga yang lainnya.

Hasilkan Banyak Penderitaan, Penulis Penjajah Israel Sebut Hamas Hadirkan Front Persatuan

Penulis Israel, Guy Aviad, menyebutkan jika Hamas menghadirkan front persatuan dikarenakan perlawanan yang terus dilakukan mereka.

Disebut Langgar Kode Etik, Wakil Ketua Wanita PBB Akan Hadapi Penyelidikan Karena Postingan Media Sosial

Menurut laporan, Wakil Ketua Wanita PBB, dilaporkan akan menghadapi penyelidikan karena postingan media sosial yang dilakukannya.

Berita Terkini

wave

Inilah Sinopsis Danyang Wingit Jumat Kliwon, Film Horor tentang Unsur Mistis dalam Budaya Jawa yang Dibintangi Celine Evangelista

Danyang Wingit Jumat Kliwon adalah film horor yang dibintangi oleh Celine Evangelista, berfokus pada unsur mistis dalam budaya Jawa

Janggal, Kejati Sulteng Belum Tetapkan Tersangka Dalam Kasus Dugaan Gratifikasi 500 Juta Tiga Proyek Jalan di Parigi Moutong

Sudah disita Kejati ratusan juta dana dugaan hasil gratifikasi, tapi anehnya belum ada tindaklanjut dari pihak kejaksaan.

Jadi Debut Bunda Corla di Layar Lebar, Inilah Sinopsis Mertua Ngeri Kali, Film Drama Komedi yang Lucu sekaligus Menyentuh Hati

Mertua Ngeri Kali adalah film drama komedi yang menghibur sekaligus menyentuh hati, dibintangi Bunda Corla yang kocak

Menyoroti Misteri dan Kepercayaan seputar Gunung Merbabu, Inilah Sinopsis Film Horor Kuncen

Kuncen adalah film horor yang akan hadir di bioskop November mendatang, membawa kisah seputar mitos di Gunung Merbabu

PT Bukit Asam Catat Produksi dan Penjualan Batu Bara Tumbuh, Optimis Hadapi Tekanan Pasar Global

PTBA mencatat produksi 35,90 juta ton hingga kuartal III-2025, didukung efisiensi, penjualan meningkat, permintaan pasar kuat.


See All
; ;