Dukung Program Pemerintah, Polda Sulawesi Tengah dan Polres Jajaran Dilaporkan Menanam 13 Ribu Pohon Buah

Ket. Foto: Sebanyak 13 Ribu Pohon Buah Ditanam oleh Polda Sulawesi Tengah dan Polres Jajaran
Ket. Foto: Sebanyak 13 Ribu Pohon Buah Ditanam oleh Polda Sulawesi Tengah dan Polres Jajaran Source: (Foto/ANTARA/HO-Humas Polda Sulteng)

Sigi, gemasulawesi – Polda Sulawesi Tengah dikabarkan menggalakkan aksi penanaman pohon buah di Markas Komando Batalyin A Satbrimob Polda Sulawesi Tengah Biromaru, Kabupaten Sigi.

Disebutkan jika hal tersebut dilakukan oleh Polda Sulawesi Tengah sebagai salah satu upaya mewujudkan ketahanan pangan.

Diketahui jika sebanyak 13.000 pohon dilakukan penanamannya oleh Polda Sulawesi Tengah dan Polres jajarannya.

Baca Juga:
Sambut Puncak Hari Keluarga Nasional, Makassar Raih Juara Harapan I Lomba Dapur Sehat Atasi Stunting

Sementara itu, pohon yang ditanam oleh jajaran Polda Sulawesi Tengah sekitar 1.000 pohon.

Wakapolda Sulawesi Tengah, Brigjen Pol. Soeseno Noerhandoko, dalam keterangannya pada hari Jumat, tanggal 28 Juni 2023, di Kabupaten Sigi, mengatakan jika kegiatan penanaman pohon buah ini dilakukan dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78.

“Aksi penanaman pohon ini juga merupakan rangkaian dalam rangka mendukung program pemerintah dalam penghijauan yang sangat penting untuk lingkungan masyarakat,” katanya.

Baca Juga:
Terekam CCTV! Detik-detik Seorang Ibu Jadi Korban Penjambretan di Pasar Labuan Pandeglang Banten Viral, Uang Rp42 Juta Raib Digasak Pencuri

Dikutip dari Antara, dia menambahkan dengan diadakannya kegiatan ini, diharapkan anggota Polri dan juga masyarakat semakin sadar akan pentingnya melestarikan lingkungan dan menjaganya.

Diketahui jika jenis pohon yang ditanam, yaitu pohon mahoni, pohon jengkol, pohon nantu, pohon pete, tabebuya dan ketapang.

Dia menerangkan bahwa pohon sangat penting untuk masyarakat, karena selain melindungi dan mencegah erosi, pohon juga dapat membantu menanggulangi perubahan iklim dan memperbanyak oksigen.

Baca Juga:
Usai Kabar Siswinya Tak Naik Kelas Viral, Disdik Sumatera Utara Sebut Kepala Sekolah SMA Negeri 8 Medan Terancam Dicopot, Ini Alasannya

Disebutkan jika Polda Sulawesi Tengah dalam mendukung ketahanan pangan juga melaksanakan kegiatan berupa budidaya ikan sekitar 9.300 ekor, budidaya tanaman buah dan sayuran sekitar 2.750 bibit dan 200 kilogram benih jagung.

“Ini adalah salah satu langkah yang dilakukan oleh Polda Sulawesi Tengah dalam mewujudkan ‘Polri Presisi mendukung percepatan transformasi ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan menuju Indonesia Emas dalam rangka untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat’,” paparnya.

Brigjen Pol. Soeseno Noerhandoko menyatakan pihaknya berharap dengan adanya kegiatan tersebut, masyarakat akan lebih peduli terhadap lingkungan.

Baca Juga:
Semakin Meresahkan! Petugas Parkir di Medan ini Viral Usai Patok Tarif Tak Wajar, Akui Naik Dua Kali Lipat untuk Kejar Setoran

“Juga terus melestarikan alam di sekitar kita,” ucapnya.

Dia menegaskan jika ini merupakan upaya bersama untuk memastikan keberlanjutan lingkungan untuk generasi yang akan datang. (Antara)

...

Artikel Terkait

wave
Sempat Kritis! Pria Asal Sukabumi Jadi Korban Tabrak Lari hingga Meninggal Dunia, Polisi Beberkan Kronologi Kejadian, Siap Buru Pelaku

Pria asal Sukabumi yang dikenal sebagai qori Al-Qur'an ini meninggal dunia setelah menjadi korban tabrak lari. Begini kronologinya.

Heboh! Pria Asal Lampung Ini Tega Bunuh Tetangganya Gegara Tak Terima Sering Diejek Tak Bisa Punya Anak Karena Mandul

Seorang pria di Kabupaten Lampung Utara menghabisi tetangganya sendiri karena tidak terima sering diejek mandul dan tak bisa punya anak.

Upaya Memperkuat Kerukunan Umat Beragama, Gubernur Sulawesi Tengah Akui Senang dengan Adanya Kolaborasi FKUB dengan Mitra Terkait

Adanya kolaborasi FKUB dengan mitra terkait dalam upaya memperkuat kerukunan umat beragama diakui Gubernur Sulteng membuat dirinya senang.

Maksimalkan Akses serta Kualitas Pelayanan, Pemkab Sigi Sebut Diperlukan Perbaikan Data Khususnya PBB-P2

Pemerintah Kabupaten Sigi menyampaikan perbaikan data, khususnya PBB-P2 dibutuhkan untuk memaksimalkan kualitas dan akses pelayanan.

Rilis Aplikasi Si-Lapen, Kejati Sulawesi Barat Sebut Sebagai Upaya Memberikan Kemudahan kepada Masyarakat dalam Penyampaian Pengaduan

Peluncuran aplikasi Si-Lapen dikatakan Kejati Sulawesi Barat merupakan upaya untuk memberikan kemudahan untuk masyarakat.

Berita Terkini

wave

Janggal, Kejati Sulteng Belum Tetapkan Tersangka Dalam Kasus Dugaan Gratifikasi 500 Juta Tiga Proyek Jalan di Parigi Moutong

Sudah disita Kejati ratusan juta dana dugaan hasil gratifikasi, tapi anehnya belum ada tindaklanjut dari pihak kejaksaan.

Jadi Debut Bunda Corla di Layar Lebar, Inilah Sinopsis Mertua Ngeri Kali, Film Drama Komedi yang Lucu sekaligus Menyentuh Hati

Mertua Ngeri Kali adalah film drama komedi yang menghibur sekaligus menyentuh hati, dibintangi Bunda Corla yang kocak

Menyoroti Misteri dan Kepercayaan seputar Gunung Merbabu, Inilah Sinopsis Film Horor Kuncen

Kuncen adalah film horor yang akan hadir di bioskop November mendatang, membawa kisah seputar mitos di Gunung Merbabu

PT Bukit Asam Catat Produksi dan Penjualan Batu Bara Tumbuh, Optimis Hadapi Tekanan Pasar Global

PTBA mencatat produksi 35,90 juta ton hingga kuartal III-2025, didukung efisiensi, penjualan meningkat, permintaan pasar kuat.

Polresta Samarinda Tangkap 10 Tahanan Kabur, Polisi Terus Memburu Lima Buronan dan Tingkatkan Keamanan Sel

Polresta Samarinda berhasil menangkap 10 tahanan kabur, sementara lima lainnya masih diburu dengan penguatan sistem keamanan.


See All
; ;