Resep Mie Goreng Hot Jeletot untuk Berbuka Puasa, Nikmat dan Meledak di Mulut

<p>Ket: resep mie goreng hot jeletot (Foto/ig dapur.fany)</p>
Ket: resep mie goreng hot jeletot (Foto/ig dapur.fany)

Lifestyle, gemasulawesi – Simak resep mie goreng hot jeletot sebagai sajian nikmat untuk berbuka puasa.

Saat berbuka puasa terlebih dahulu kita ingin menikmati makanan ringan, salah satunya mie goreng hot jeletot.

Resep mie goreng hot jeletot ini cukup mudah dan murah sehingga bisa Anda coba di rumah.

Baca: Resep Takjil Buka Puasa: Banana Roll Cake ala Devina Hermawan, Manis dan Bikin Nagih

Berikut ini bahan-bahan yang diperlukan dilansir dari ig dapur.fany.

Satu setengah bungkus mie telur, 3 batang sosis, 4 buah bakso, ¼ buah kol, 3 batang daun bawang dan 7 buah cabe merah kriting.

Siapkan juga 10 cabe rawit, 5 siung bawang merah, 5 siung bawang putih, 2 butir kemiri, dan 1 sachet kaldu bubuk.

Baca: Resep Buka Puasa: Pepes Ayam Kemangi ala Devina Hermawan yang Sangat Lezat dan Praktis

Bumbu-bumbu lainnya yaitu ½ sendok teh garam, 1 sendok teh gula pasir, 5 sendok makan kecap manis, 1 sendok makan saus tiram, 50 gram saus sambal dan 2 butir telur.

Rebus mie telur sampai mendidih lalu tiriskan dalam mangkok.

Kemudian haluskan cabe merah kriting, bawang merah, bawang putih dan kemiri hingga tercampur rata.

Baca: Resep Takjil Buka Puasa: Tahu Bakso ala Chef Devina Hermawan yang Dijamin Praktis dan Enak

Tumis bumbu tersebut, lalu tambahkan telur dan orak-arik hingga tercampur rata.

Tambahkan bakso dan sosis yang sudah dipotong-potong ke dalam bumbu tumis.

Setelah itu Anda bisa memasukkan kol dan mie yang sudah ditiriskan.

Baca: Intip Resep Tepung Gomak, Mochi Khas Melayu Kepulauan Riau

Tambahkan juga garam, kaldu bubuk, gula pasir, kecap mais, saus tiram dan saus sambal lalu aduk sampai matang.

Gunakan api sedang agar tekstur mie tidak terlalu lembek namun matang merata.

Mie goreng hot jeletot siap disajikan dan disantap bersama keluarga, selamat mencoba. (*/Yuli Astuti)

Editor: Muhammad Azmi Mursalim

Ikuti Update Berita Terkini Gemasulawesi di : Google News

...

Artikel Terkait

wave

Cara Daftar UTBK SNBT 2023 Lengkap dengan Biaya Pendaftaran

Berikut ini cara daftar UTBK SNBPT 2023 lengkap dengan penjelasan beserta biaya pendaftaran, bisa dibayar lewat beberapa bank

Bulan Suci Ramadhan Sudah Dekat! Berikut Beberapa Ibadah yang dianjurkan Untuk Umat Islam

LIFESTYLE, Gemasulawesi &#8211; Bulan suci Ramadhan adalah waktu yang sangat penting bagi umat Islam di seluruh dunia. Selama bulan suci Ramadhan, umat Islam diwajibkan untuk berpuasa sepanjang hari dan beribadah lebih banyak. Di bawah ini adalah lima ibadah yang penting untuk dilakukan selama bulan suci Ramadhan. Baca Juga: Dari Sikat Gigi Hingga Makanan, Inilah Tips Ampuh [&hellip;]

Kutipan Doa Ziarah Kubur dan Sunnah yang Diamalkan Pada Tradisi Menjelang Ramadhan

Lifestyle, gemasulawesi &#8211; Menghitung hari Ramadhan akan tiba. Tentunya banyak orang yang mempersiapkan ziarah untuk ke makam keluarga sebelum puasa wajib menjelang. Hal ini telah dilakukan turun-temurun untuk mendoakan sanak keluarga yang meninggal sebelum Ramadhan. Baca: Plt Walikota Palu Pasha Ziarah Pemakaman Massal Poboya Masyarakat Indonesia jelas menjadikan hal ini sebagai tradisi hingga menerapkan amalan [&hellip;]

Kendalikan Penggunaan Gadget dan Sosial Media, Penelitian Memberikan Dampak Bagi Kesehatan

Lifestyle, gemasulawesi &#8211; Sosial media sangat menjamur di kalangan masyarakat terutama pada kalangan anak muda. Namun penggunaan sosial media di era modern sangat memberikan dampak yang signifikan bagi aktivitas dan berpengaruh untuk kesehatan. Baca: Sinopsis Film Kembang Api yang Tayang 2 Maret 2023 Pada penelitian pun memberikan klarifikasi bahwa pengaruh dampak sosial media untuk kesehatan [&hellip;]

Plot Twist Boruto Bunuh Naruto! Spoiler Manga Boruto Chapter 79

Kupas Tuntas, gemasulawesi &#8211; Manga Boruto Chapter 79 yang akan terbit 19 Maret 2023 sudah ditunggu-tunggu lama pecinta serial Naruto, akan ada plot twist Seru. Dalam chapter ini, pembaca pastinya langsung ingat kalau Masashi Kishimoto, mangaka Naruto yang pernah meramalkan Boruto kehilangan segalanya. Melalui konflik dengan Kawaki, harapan tersebut akhirnya menjadi kenyataan. Baca Juga : [&hellip;]

Berita Terkini

wave

Hening di Balik Bukit: Berakhirnya Era Yunus di Tambang Tombi

Operasi tambang yang digawangi Yunus akhirnya berhenti, saat ini dikabarkan pelaku tambang satu ini sudah pulang ke kampung halamannya.

Sajian Baru untuk Penggila Genre Laga Horor, Inilah Sinopsis Film They Will Kill You, Dibintangi Zazie Beets dari Deadpool 2

Zazie Beetz membintangi film laga horor They Will Kill You, yang menyajikan kisah menakutkan yang penuh dengan aksi yang mendebarkan

Inilah Sinopsis Film Greenland 2: Migration, Perjalanan yang Berbahaya setelah Bencana yang Mengakhiri Peradaban

Sekuel film Greenland, berjudul Greenland 2: Migration, akan tiba awal 2026 nanti, menceritakan kisah kehidupan setelah bencana

Membisu di Balik Deru Alat Berat: Teka-teki Bungkamnya Polres Parigi Moutong dalam Pusaran Tambang Ilegal Buranga

Kinerja Polres Parigi moutong tampaknya perlu dievaluasi berkaitan dengan keberadaan tambang ilegal buranga yang dinilai tak tersentuh hukum

Nasib Nyawa di Gunung Nasalane: Menanti Keadilan yang Belum Menyentuh Dg Aras

Hukum yang tak bertaring dihadapan pemodal tambang ilegal, hampir terjadi disemua titik PETI yang tersebar di Parigi moutong.


See All
; ;