Tahapan Pelaksanaan Telah Diluncurkan, KPU Sebut Calon Kepala Daerah Dapat Mengikuti dan Mendaftar Pilkada 2024 dengan 2 Jalur

Ket. Foto: KPU Menyebutkan Calon Kepala Daerah Dapat Mendaftar Pilkada 2024 dengan 2 Jalur Pendaftaran
Ket. Foto: KPU Menyebutkan Calon Kepala Daerah Dapat Mendaftar Pilkada 2024 dengan 2 Jalur Pendaftaran Source: (Foto/X/@KPU_ID)

Politik, gemasulawesi – Ketua KPU, Hasyim Asyari, menyatakan jika ada 2 jalur pendaftaran untuk calon kepala daerah yang ingin mengikuti dan mendaftar Pilkada tahun 2024.

Menurut Ketua KPU, Hasyim Asyari, 2 jalur pendaftaran Pilkada serentak 2024 adalah pendaftaran yang dicalonkan oleh partai politik atau gabungan partai politik serta perseorangan atau independen.

Dalam pernyataan yang disampaikannya di tanggal 31 Maret 2024 malam, Ketua KPU, Hasyim Asyari, menyebutkan jika untuk jalur pendaftaran jalur perseorangan akan dilakukan lebih awal.

Baca Juga:
Susul Peluncuran Tahapan Penyelenggaraan Pilkada, KPU Akan Membentuk Badan Ad Hoc Pemilihan Kepala Daerah pada 17 April 2024

Menurutnya, hal tersebut dikarenakan calon perseorangan atau independen dapat mendaftarkan diri sebagai calon kepala daerah di Pilkada jika telah memenuhi syarat dukungan jumlah penduduk dalam DPT atau daftar pemilih tetap pada Pemilu paling akhir.

Hasyim menerangkan jika hal tersebut diatur dalan Pasal 41 UU 10 Nomor 2016 mengenai Perubahan Kedua Nomor 1 Tahun 2015 mengenai Penetapan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2014 yang mengatur tentang Pemilihan Gubernur, Bupati dan Wali Kota Menjadi Undang-Undang.

Hasyim memaparkan jika itu adalah untuk daerah provinsi atau kabupaten/kota yang akan menyelenggarakan Pilkada.

Baca Juga:
Gelar Acara Seremonial di Candi Prambanan, KPU Dilaporkan Telah Secara Resmi Memulai Tahapan Pelaksanaan Pilkada 2024

“Sedangkan untuk pencalonan melalui partai politik memerlukan perolehan kursi atau suara Pemilu DPRD/provinsi untuk pemilihan gubernur atau Pilgub,” katanya.

Dia menambahkan jika partai politik atau gabungan dari partai-partai politik berdasarkan dengan perolehan kursi atau suara DPRD kabupaten atau kora.

Meskipun begitu, Ketua KPU, Hasyim Asyari, memaparkan jika untuk jalur partai politik, KPU masih menunggu konfirmasi ada atau tidaknya sengketa hasil Pemilu DPRD provinsi atau kabupaten/kota.

Baca Juga:
Ternyata Cucu Kiai NU, Ini Beberapa Fakta Emil Dardak yang Kembali Mendampingi Khofifah di Pilkada Jatim 2024

Untuk tahun 2024 sekarang, KPU akan menggelar Pilkada 2024 yang akan dilakukan serentak di 37 provinsi yang ada di Indonesia.

Sementara itu, sekitar 508 kabupaten atau kota dari 514 kabupaten atau kota yang ada di seluruh Indonesia akan menyelenggarakan Pilkada tahun 2024.

Hari pemungutan suara untuk Pilkada tahun 2024 diketahui akan jatuh pada tanggal 27 November 2024 yang akan dilanjutkan dengan penghitungan suara dan rekapitulasi penghitungan suara hingga tanggal 16 Desember 2024. (*/Mey)

...

Artikel Terkait

wave
Dapat Surat Tugas dari Golkar Maju di Pilwalkot Bandung, Intip Fakta Menarik Atalia Praratya yang Ternyata Hobi Mengendarai Moge

Berikut ini adalah sejumlah fakta menarik Atalia Praratya yang mengaku mendapatkan surat tugas dari Golkar untuk maju di Pilwalkot Bandung 2

Soal Kabar Akan Maju dalam Pilwalkot Bandung, Atalia Praratya Tegaskan Dirinya Belum Dapat Memutuskan Maju atau Tidak di Pilkada

Atalia Praratya menekankan dirinya belum dapat memutuskan maju atau tidak di Pilwalkot Bandung di bulan November 2024.

Jadi Bupati di Usia Muda, Ini Kekayaan Hanindhito Himawan Pramana, Cabup Kediri yang Ternyata Hanya Memiliki 1 Buah Motor

Berikut ini kekayaan dari Hanindhito Himawan Pramana, calon bupati Kediri yang ternyata hanya memiliki 1 buah motor.

Merupakan Anak dari Pramono Anung, Intip Profil Hanindhito Himawan Pramana yang Didukung PDI P Maju Kembali Sebagai Calon Bupati Kediri

Ini profil dari Hanindhito Himawan Pramana, Bupati Kediri yang didukung oleh PDI P untuk maju kembali di Pilkada tahun 2024.

Partai Koalisi Mulai Terus Terang Meminta Jatah, AHY Sebut Prabowo Subianto Akan Tentukan yang Terbaik untuk Jajaran Menterinya

Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY menyampaikan jika Prabowo Subianto akan menentukan yang terbaik untuk jajaran menteri di kabinetnya.

Berita Terkini

wave

Janggal, Kejati Sulteng Belum Tetapkan Tersangka Dalam Kasus Dugaan Gratifikasi 500 Juta Tiga Proyek Jalan di Parigi Moutong

Sudah disita Kejati ratusan juta dana dugaan hasil gratifikasi, tapi anehnya belum ada tindaklanjut dari pihak kejaksaan.

Jadi Debut Bunda Corla di Layar Lebar, Inilah Sinopsis Mertua Ngeri Kali, Film Drama Komedi yang Lucu sekaligus Menyentuh Hati

Mertua Ngeri Kali adalah film drama komedi yang menghibur sekaligus menyentuh hati, dibintangi Bunda Corla yang kocak

Menyoroti Misteri dan Kepercayaan seputar Gunung Merbabu, Inilah Sinopsis Film Horor Kuncen

Kuncen adalah film horor yang akan hadir di bioskop November mendatang, membawa kisah seputar mitos di Gunung Merbabu

PT Bukit Asam Catat Produksi dan Penjualan Batu Bara Tumbuh, Optimis Hadapi Tekanan Pasar Global

PTBA mencatat produksi 35,90 juta ton hingga kuartal III-2025, didukung efisiensi, penjualan meningkat, permintaan pasar kuat.

Polresta Samarinda Tangkap 10 Tahanan Kabur, Polisi Terus Memburu Lima Buronan dan Tingkatkan Keamanan Sel

Polresta Samarinda berhasil menangkap 10 tahanan kabur, sementara lima lainnya masih diburu dengan penguatan sistem keamanan.


See All
; ;