Akhirnya Respons Pose 3 Jari Bersama Pilot dan Kopilot Garuda, Mahfud MD Sebut Telah Dijawab Erick Thohir

<p>Ket. Foto : Mahfud MD Merespons Pose 3 Jarinya dengan Pilot dan Kopilot Garuda<br />
(Foto/Instagram/@mohmahfudmd)</p>
Ket. Foto : Mahfud MD Merespons Pose 3 Jarinya dengan Pilot dan Kopilot Garuda (Foto/Instagram/@mohmahfudmd)

Nasional, gemasulawesi – Hari ini, tanggal 22 November 2023, Menkopolhukam RI yang juga merupakan cawapres, Mahfud MD, akhirnya memberikan responsnya terkait pose 3 jari bersama pilot dan kopilot Garuda yang membuat kehebohan beberapa waktu yang lalu.

Ditemui di kompleks Istana Negara hari ini, Mahfud MD hanya memberikan jawaban singkat.

Mahfud MD menyatakan jika hal yang berkaitan dengan pose tersebut telah dijawab oleh Erick Thohir selaku Menteri BUMN.

Baca: Dipimpin Langsung oleh Jokowi, Jenderal Agus Subianto Resmi Jadi Panglima TNI

“Telah dijawab oleh Pak Erick Thohir sendiri,” katanya.

Sebelumnya, diketahui di tanggal 17 November 2023 lalu jika Mahfud MD mengunggah fotonya bersama pilot dan kopilot Garuda di Instagram pribadinya.

Dalam foto yang dimaksud, Mahfud MD yang menggunakan baju batik coklat berada di belakang sedangkan pilot dan kopilot Garuda Indonesia yang mengenakan seragam pilot biasanya berada di bagian depan.

Baca: Miliki Sejumlah Agenda, Wapres Ma’ruf Amin Lakukan Kunjungan ke Yunani, Malaysia dan Slovakia

Ketiganya tampak mengacungkan jari yang membentuk pose nomor 3.

Diketahui jika nomor 3 adalah nomor urut dari pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD untuk pilpres 2024.

Di kesempatan lainnya, Menteri BUMN, Erick Thohir, menegaskan jika pegawai BUMN tidak memiliki kewajiban untuk netral karena mereka bukan merupakan ASN yang diwajibkan untuk netral untuk pemilu.

Baca: Miliki Basis Relawan, TKN Sebut Bobby Bisa Bantu Prabowo dan Gibran Menang Pilpres 2024

Erick mengatakan jika untuk kategorinya harus ada, kalau Kementerian BUMN ada catatan.

“Namun, bagi kami, kritikan terkait pose 3 jari ini akan menjadi bahan evaluasi,” ujarnya.

Erick menambahkan jika dirinya telah melakukan bersih-bersih di BUMN setelah kasus itu merebak.

Baca: Dianggap Telah Menjadi Kekuatan Penyatu Bangsa, Bahasa Indonesia Berhasil Ditetapkan Jadi Bahasa Resmi Konferensi Umum UNESCO

Di pihak lain, Aliansi Pengawas Pemilu (Awaslu) telah melaporkan Mahfud MD ke Bawaslu lantaran menganggapnya telah mencuri start kampanye pemilu 2024 yang baru akan dimulai menjelang akhir bulan November mendatang, tepatnya di tanggal 28.

Ketua Awaslu, Muhammad Mu’alimin, menekankan jika pihaknya tidak terima dengan foto Mahfud MD dengan pilot dan kopilot Garuda tersebut.

“Menurut kami, apa yang dilakukan oleh Pak Mahfud ini merupakan bagian dari kampanye,” tegasnya.

Baca: Tanggapi Konferensi Pers Firli Bahuri, Novel Baswedan Anggap Ketua KPK sedang Menghina Komisi Pemberantasan Korupsi

Mu’alimin menyampaikan bahwa ini adalah bagian dari sosialisasi partai politik.

Di pihak lain, untuk nomor urut 1 adalah pasangan Anies Baswedan dan Cak Imin, sedangkan nomor urut 2 dipegang oleh Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. (*/Mey)

 

...

Artikel Terkait

wave

Dipimpin Langsung oleh Jokowi, Jenderal Agus Subianto Resmi Jadi Panglima TNI

Pagi ini, pukul 08.30 WIB, Jenderal Agus Subianto resmi dilantik menjadi panglima TNI menggantikan Laksamana Yudo Margono.

Miliki Sejumlah Agenda, Wapres Ma’ruf Amin Lakukan Kunjungan ke Yunani, Malaysia dan Slovakia

Wakil Presiden Ma’ruf Amin dijadwalkan melakukan kunjungan ke 3 negara, yakni Yunani, Slovakia dan Malaysia.

Miliki Basis Relawan, TKN Sebut Bobby Bisa Bantu Prabowo dan Gibran Menang Pilpres 2024

TKN menyebutkan jika Bobby Nasution dapat membantu kemenangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Dianggap Telah Menjadi Kekuatan Penyatu Bangsa, Bahasa Indonesia Berhasil Ditetapkan Jadi Bahasa Resmi Konferensi Umum UNESCO

Pada tanggal 20 November 2023 waktu Prancis, Bahasa Indonesia resmi ditetapkan menjadi bahasa resmi Konferensi Umum UNESCO.

Tanggapi Konferensi Pers Firli Bahuri, Novel Baswedan Anggap Ketua KPK sedang Menghina Komisi Pemberantasan Korupsi

Dalam keterangan tertulisnya hari ini, 21 November 2023, Novel Baswedan menyatakan Firli Bahuri sedang menghina KPK.

Berita Terkini

wave

Inilah Sinopsis Danyang Wingit Jumat Kliwon, Film Horor tentang Unsur Mistis dalam Budaya Jawa yang Dibintangi Celine Evangelista

Danyang Wingit Jumat Kliwon adalah film horor yang dibintangi oleh Celine Evangelista, berfokus pada unsur mistis dalam budaya Jawa

Janggal, Kejati Sulteng Belum Tetapkan Tersangka Dalam Kasus Dugaan Gratifikasi 500 Juta Tiga Proyek Jalan di Parigi Moutong

Sudah disita Kejati ratusan juta dana dugaan hasil gratifikasi, tapi anehnya belum ada tindaklanjut dari pihak kejaksaan.

Jadi Debut Bunda Corla di Layar Lebar, Inilah Sinopsis Mertua Ngeri Kali, Film Drama Komedi yang Lucu sekaligus Menyentuh Hati

Mertua Ngeri Kali adalah film drama komedi yang menghibur sekaligus menyentuh hati, dibintangi Bunda Corla yang kocak

Menyoroti Misteri dan Kepercayaan seputar Gunung Merbabu, Inilah Sinopsis Film Horor Kuncen

Kuncen adalah film horor yang akan hadir di bioskop November mendatang, membawa kisah seputar mitos di Gunung Merbabu

PT Bukit Asam Catat Produksi dan Penjualan Batu Bara Tumbuh, Optimis Hadapi Tekanan Pasar Global

PTBA mencatat produksi 35,90 juta ton hingga kuartal III-2025, didukung efisiensi, penjualan meningkat, permintaan pasar kuat.


See All
; ;