Viral Sepeda Motor Ninja yang Dibawa Kabur Pelaku COD di Kudus Ditemukan di Pati, Warganet Merasa Tidak Kaget

Tangkap layar sepeda motor ninja yang dicuri calon pembeli ketika proses transaksi COD di Kudus
Tangkap layar sepeda motor ninja yang dicuri calon pembeli ketika proses transaksi COD di Kudus Source: (Foto/Instagram/@memomedsos)

Kudus, gemasulawesi - Percobaan pencurian sepeda motor ninja di Kudus, Jawa Tengah baru-baru ini cukup menghebohkan warganet.

Mulanya, pemilik sepeda motor ninja berwarna kuning tersebut berniat menjual sepeda motornya kepada seseorang pria.

Keduanya, pemilik dan calon pembeli, sepakat untuk melakukan transaksi langsung atau COD di wilayah Undaan, Kudus, Jateng.

Namun, saat melakukan proses COD, sepeda motor ninja yang hendak dijual tersebut dibawa pergi oleh calon pembeli dengan alasan mencoba terlebih dahulu sebelum membeli.

Baca Juga:
Tidak Peduli Keselamatan! Viral Warga Depok Sengaja Rekam dan Dekati Bus Telolet yang Melaju Zig-zag di Tol Sawangan

Proses COD tampak direkam oleh pemilik sepeda motor ninja, dan video rekaman tersebut pun kini ramai jadi sorotan warganet karena diunggah ulang oleh akun @memomedsos pada 25 Oktober 2024.

Pada video tersebut, tampak calon pembeli memang mencoba mengendarai sepeda motor ninja kuning, pada malam hari.

Calon pembeli dikabarkan membawa teman ketika melakukan proses COD sepeda motor ninja tersebut.

Saat mencoba motor, calon pembeli tampak mengendarai sepeda motor ninja itu cukup jauh dan tidak kembali ke tempat COD.

Baca Juga:
Viral Aksi Sekelompok Orang Lakukan Olahraga Pound Fit di Stasiun MRT Jakarta, Warganet Sindir Kebijakan Pengelola

Mengetahui sepeda motornya dibawa dan tidak kembali, pemilik sepeda motor ninja pun bertanya kepada teman calon pembeli yang masih di lokasi COD.

Dan usut punya usut, ternyata teman yang dibawa calon pembeli tersebut mengaku tidak kenal dengan calon pembeli.

Hingga akhirnya, seorang teman yang dibawah calon pembeli itu tadi dibawa pemilik sepeda motor ke Polsek Undaan untuk proses lebih lanjut.

Setelah kejadian percobaan pencurian tersebut, pada akhirnya sepeda motor ninja kuning itu berhasil ditemukan.

Baca Juga:
Tuai Kontroversi! Aksi Anggota Kodam XV Pattimura Buang Sampah Sembarangan di Ambon Viral, Kapendam Tegaskan Hal Ini

Menurut informasi @memomedsos, sepeda motor ninja yang sebelumya dibawa lari calon pembeli itu ditemukan di daerah Jaken, Pati.

"Tapi beruntungnya motor yg dibawa kabur sudah ditemukan di daerah Jaken, Pati," tulis keterangan dari akun @memomedsos.

Menanggapi peristiwa tersebut, beberapa warganet menyoroti wilayah Pati Jawa Tengah. Warganet tampak kembali diingatkan dengan kejadian beberapa waktu yang lalu terkait wilayah Pati yang sempat dikenal sebagai tempat penadah kendaraan curian.

"Pati lagi pati lagi," tulis balasan dari akun @ind***.

"Pantes pati sarang jual beli motor curian," balasan lain dari akun @1qb*** menanggapi video viral yang memperlihatkan percobaan pencurian sepeda motor ninja ketika COD di Kudus. (*/Risco)

...

Artikel Terkait

wave

Tidak Peduli Keselamatan! Viral Warga Depok Sengaja Rekam dan Dekati Bus Telolet yang Melaju Zig-zag di Tol Sawangan

Viral video banyak warga di Depok menyambut bus telolet yang berjalan ugal-ugalan hingga zig-zag di tol Sawangan

Viral Aksi Sekelompok Orang Lakukan Olahraga Pound Fit di Stasiun MRT Jakarta, Warganet Sindir Kebijakan Pengelola

Olahraga di ruang publik: Pound Fit di MRT Jakarta menjadi sorotan, apakah ini langkah positif atau mengganggu?

6 ODGJ Asal Blitar Dibebaskan dari Hukuman Pasung, Dinsos Jatim Beberkan Alasannya

Enam orang dengan gangguan jiwa di Blitar bebas dari pasung, akan menjalani perawatan gratis di rumah sakit jiwa.

Supriyani, Guru Honorer yang Dipolisikan Orang Tua Siswa di Konawe Selatan Didakwa Pasal Berlapis, Ini Alasannya

Jaksa mendakwa Supriyani dengan pasal berlapis terkait kekerasan terhadap siswa. Sidang berlanjut hingga Senin mendatang.

Terima Upah Rp1,5 Juta! 3 Orang Pengangkut Ratusan Pengungsi Etnis Rohingya Ditangkap di Deli Serdang, Begini Kronologinya

Tiga orang ditangkap terkait pengangkutan pengungsi Rohingya di Sumatera Utara, dengan dugaan upah dari warga Aceh

Berita Terkini

wave

Duka Santri Buduran Sidoarjo, Pesantren Al-Khoziny Runtuh Telan Korban Jiwa

Runtuhnya bangunan pondok pesantren Al-Khoziny menyisakan trauma mendalam bagi santri yang sedang menimba ilmu disana.

Inilah Sinopsis Film Wind Breaker Versi Live Action, Diadaptasi dari Komik Jepang Populer

Setelah animenya, manga Wind Breaker akan mendapat adaptasi live action, menceritakan kehidupan Haruka Sakura

Pelindo Pastikan Pelabuhan Pulau Baai Aman Pasca Senggolan MT Kencana Express dan CSD Costa Fortuna 3

Insiden kapal di Pulau Baai ditangani cepat, aktivitas pelabuhan tetap lancar, normalisasi alur dan keselamatan dijaga ketat.

KLH Gagalkan Masuknya 73 Kontainer Limbah Elektronik Ilegal Asal AS, Seluruhnya Akan Dikembalikan ke Negara Asal

Kementerian Lingkungan Hidup menggagalkan impor ilegal 73 kontainer limbah elektronik asal Amerika Serikat.

Ekonom EVIDENT Bantah MBG Sebabkan Kenaikan Harga Ayam, Soroti Biaya Pakan dan Struktur Peternakan

Ekonom EVIDENT Institute menjelaskan kenaikan harga ayam lebih dipengaruhi biaya pakan dan faktor struktural, bukan program MBG.


See All
; ;