Seorang Seniman Sekaligus Ibu Gaza Tewas Terbunuh, Keluarga Sebut Keinginan Terakhirnya Adalah Menggendong Putrinya

Ket. Foto: Pihak Keluarga Seorang Seniman dan Ibu Gaza yang Terbunuh Mengatakan Keinginan Terakhirnya Adalah Menggendong Putrinya
Ket. Foto: Pihak Keluarga Seorang Seniman dan Ibu Gaza yang Terbunuh Mengatakan Keinginan Terakhirnya Adalah Menggendong Putrinya Source: (Foto/X/@Popitics1)

Internasional, gemasulawesi – Salah satu saudara perempuan Baraalah yang merupakan seorang ibu dan juga seniman yang tewas terbunuh di Jalur Gaza, Rawaa Abu Mohsen, menyatakan jika untuknya, kehidupan saudara perempuannya yang ingin dia ingat setelah dia meninggal.

Rawaa Abu Mohsen menegaskan jika dia tidak ingin mengingat bagaimana Baraalah meninggal.

Diketahui jika saudara perempuan Rawa Abu Mohsen, Baraalah, tewas terbunuh bersama dengan ibu mereka karena pemboman yang dilakukan penjajah Israel.

Baca Juga:
Salah Satu Dampak Serius Karena Perang, Industri Palestina Hampir Terhenti Akibat Agresi

Mengenang ikatan yang mereka miliki, Rawa mengungkapkan jika ibunya adalah orang terdekat dari Baraa, yang merupakan sapaan Baraalah.

“Seperti ibu dan anak yang lainnya, mereka juga akan bertengkar karena hal-hal yang sepele, namun, juga seperti yang lainnya, maka itu juga akan dengan segera berlalu,” katanya.

Rawaa mengakui untuknya Baraalah adalah saudara perempuannya, rekannya dan rekan dalam kenangan terindah di hidupnya.

Baca Juga:
Perang Mulai Oktober, Seorang Profesor Sebut Hamas untuk Pertama Kalinya Melepaskan Diri dari Penjara Terbuka di Gaza

“Dia selalu meminta saya untuk datang mengunjungi rumahnya bersama putri saya dan disana kami akan begadang dan berbicara,” ujarnya.

Rawaa menerangkan jika di sekolah, Baraa akan lebih memilih untuk mengekspresikan dirinya melalui gambar yang tidak pernah berhenti dilakukannya untuk menutupi buku pelajaran miliknya dan juga pekerjaan rumah yang harus dilakukannya.

Baraa diketahui awalnya berharap dapat bekerja di sebuah organisasi internasional, namun, karena kreativitasnya semakin berkembang, dia mendirikan bisnisnya sendiri.

Baca Juga:
Tidak Sendirian, Pihak Keluarga Mengenang Kepergian Seorang Calon Dokter Gigi Palestina yang Merupakan Pemimpi Besar

Disana, Baraalah akan merancang dan membuat beberapa model kecil untuk menghiasi permukaan kue.

Melakukan pekerjaan yang dia sukai, Rawa mengungkapkan Baraa akhirnya menikah dan memiliki anak yang bernama Tamara.

“Namun, keretakan muncul di tengah-tengah pernikahannya dan dia kembali tinggal bersama dengan orang tua kami dan mencari cara untuk mengembangkan bisnisnya,” terangnya.

Baca Juga:
Jadi Pusat Baru untuk Perang, Pasukan Penjajah Israel Dilaporkan Membombardir Khan Younis di Bagian Selatan Gaza

Saat dia dan ibunya akhirnya terbunuh, menurut Rawaa, sebelumnya Baraa meminta dia untuk membawa anak-anaknya ke rumah keluarga karena lebih aman dari rumah Rawaa.

“Namun, yang menjadi ironis, rumah keluarga kami dibom keesokan harinya setelah malam kami melakukan perbincangan tersebut,” kenangnya.

Rawaa memaparkan jika pemboman itu membuat Baraa dan ibunya terluka parah.

Baca Juga:
Kecam Agresi, Presiden Aljazair Sebut Tindakan Penjajah Israel Adalah Aib untuk Seluruh Umat Manusia

“Hal terakhir yang dimintanya adalah menginginkan untuk bertemu dengan putrinya agar dapat menyusuinya, namun, dia meninggal tidak lama kemudian bersama dengan ibu kami, dengan keinginan terakhirnya adalah menggendong anaknya,” imbuhnya. (*/Mey)

...

Artikel Terkait

wave
Termasuk Penarikan Total Tentara Penjajah Israel, PM Netanyahu Tolak Persyaratan yang Diajukan Hamas untuk Akhiri Perang

PM penjajah Israel, Benjamin Netanyahu dilaporkan menolak persyaratan yang diajukan oleh Hamas untuk mengakhiri perang Palestina.

Lawan Penjajah Israel, Sejumlah Pejabat AS Sebut Hamas Miliki Amunisi dan Tenaga yang Cukup untuk Perang Berbulan Bulan

Beberapa pejabat AS menyatakan Hamas memiliki amunisi dan juga tenaga yang cukup untuk mereka perang selama berbulan-bulan lamanya.

Biaya Rekonstruksi Diperkirakan Mencapai 500 Juta USD, 1000 Masjid Dilaporkan Hancur di Gaza Sejak Agresi

Menurut laporan, sekitar 1.000 masjid hancur di Jalur Gaza sejak perang dimulai dan biaya rekonstruksi diperkirakan 500 juta USD.

Berbeda dari yang Lain, Ritual Pagi Gaza Diawali dengan Mencari Boneka, Buku dan Orang Terdekat di Bawah Reruntuhan

Seorang warga Gaza mengungkapkan jika ritual pagi di Jalur Gaza dimulai dengan orang-orang yang mencari boneka, buku dan yang lainnya.

Remaja AS Keturunan Palestina Dibunuh di Tepi Barat, Ayahnya Sebut Penjajah Israel Adalah Mesin Pembunuh

Ayah seorang remaja Amerika keturunan Palestina yang tewas di Tepi Barat menyatakan penjajah Israel adalah mesin pembunuh.

Berita Terkini

wave

Menceritakan Kisah Cinta Sejati hingga Maut Memisahkan, Inilah Sinopsis Film Romansa Sampai Titik Terakhirmu

Film Sampai Titik Terakhirmu tayang hari ini, menceritakan kisah cinta antara pasangan viral Shella Selpi Lizah dan Albi Dwizky

Inilah Sinopsis Danyang Wingit Jumat Kliwon, Film Horor tentang Unsur Mistis dalam Budaya Jawa yang Dibintangi Celine Evangelista

Danyang Wingit Jumat Kliwon adalah film horor yang dibintangi oleh Celine Evangelista, berfokus pada unsur mistis dalam budaya Jawa

Janggal, Kejati Sulteng Belum Tetapkan Tersangka Dalam Kasus Dugaan Gratifikasi 500 Juta Tiga Proyek Jalan di Parigi Moutong

Sudah disita Kejati ratusan juta dana dugaan hasil gratifikasi, tapi anehnya belum ada tindaklanjut dari pihak kejaksaan.

Jadi Debut Bunda Corla di Layar Lebar, Inilah Sinopsis Mertua Ngeri Kali, Film Drama Komedi yang Lucu sekaligus Menyentuh Hati

Mertua Ngeri Kali adalah film drama komedi yang menghibur sekaligus menyentuh hati, dibintangi Bunda Corla yang kocak

Menyoroti Misteri dan Kepercayaan seputar Gunung Merbabu, Inilah Sinopsis Film Horor Kuncen

Kuncen adalah film horor yang akan hadir di bioskop November mendatang, membawa kisah seputar mitos di Gunung Merbabu


See All
; ;