Banjir di Morowali, Sulawesi Tengah Ratusan Warga Terpaksa Mengungsi

<p>Ilustrasi</p>
Ilustrasi

Berita Sulawesi Tengah, gemasulawesi – Banjir melanda Kabupaten Morowali, Provinsi Sulawesi Tengah, pada Senin 27 Juni 2022, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BPNB) melaporkan ratusan warga terpaksa mengungsi.

Hal itu diungkapkan Plt. Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB)

“Banjir terjadi di Desa Fatufia dan Bahomakmur di Kecamatan Bahodopi, Kabupaten Morowali dengan ketinggian air berkisar 10 hingga 30 sentimeter. Sedikitnya 500 (KK) keluarga terkena dampak, terpaksa 350 orang mengungsi,” ucap Plt. Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Bencana Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Abdul Muhari, mengatakan dalam keterangan tertulis Selasa 28 Juni 2022.

Dia menambahkan warga mengungsi ke rumah kerabat dan sanak saudara yang tidak terkena dampak. Selain itu, pihaknya mengaku upaya penanganan darurat sedang dilakukan berkoordinasi dengan berbagai instansi terkait. Petugas juga melakukan pendataan dan monitoring untuk mendapatkan informasi terkini dari lapangan.

Baca: Pelaku Perkosa dan Pembunuhan Siswi SMP di Langkat Diringkus Polisi

Sebelumnya, besok 29 Juni 2022 Badan Meteorologi dan Klimatologi (BMKG) mengeluarkan informasi peringatan dini untuk wilayah Sulawesi Tengah yaitu potensi hujan sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang pada malam dan dini hari di daerah perkotaan dari Palu. Sigi, Donggala, Parigi Moutong, Poso, Touna, Tolitoli, Buol, Morowali, Morowali Utara, Banggai, Banggai Laut dan Kepulauan Banggai.

“Mengacu pada informasi tersebut, BNPB menghimbau kepada pemerintah daerah dan masyarakat untuk meningkatkan kesiapsiagaan dan kewaspadaannya,” katanya.

Dia menambahkan, peningkatan penyebaran informasi melalui grup WhatsApp dan jaringan radio lokal dapat terjadi meski hujan turun lebih dari satu jam. Pemerintah daerah dapat memberikan informasi peringatan dini kepada masyarakat sehingga dapat mempersiapkan upaya evakuasi mandiri. (*/Ikh)

Baca: Ajang Olimpiade Sains Nasional Tingkat SMP di Parigi Moutong

Ikuti Update Berita Terkini Gemasulawesi di : Google News

...

Artikel Terkait

wave

Yuhuu! Gaji ke-13 Tahun Ini Lebih Besar Dibanding Tahun Sebelumnya

Yuhuu! Gaji ke-13 Aparatur Sipil Negara (ASN) tahun ini akan lebih besar dibandingkan dengan dari tahun sebelumnya, Menteri Keuangan

Kawal Tahapan Pemilu, Bawaslu Touna Siapkan Meja Layanan Pemantau

Kawal tahapan pemilu, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Tojo Una-una (Touna), Provinsi Sulawesi Tengah

Kapal Pengangkut Wisatawan Tenggelam di Perairan TN Komodo

Kapal pengangkut wisatawan tenggelam di perairan dalam wilayah Taman Nasional Komodo (TN Komodo), Labuan bajo, Manggarai Barat

Bus Masuk Jurang di Tasikmalaya, Tim SAR Cari Korban Hilang

Bus masuk jurang di Rajapolah, Kabupaten Tasikmalaya, Provinsi Jawa Barat, Badan SAR Nasonal (Basarnas) Bandung diturunkan

Ratusan Warga Tasikmalaya Keracunan Makanan Hajatan Pernikahan

Ratusan warga di Kampung Kendaljaya, Sirnagalih, Kecamatan Bantarkalong, Kabupaten Tasikmalaya keracunan massal

Berita Terkini

wave

Menceritakan Kisah Cinta Sejati hingga Maut Memisahkan, Inilah Sinopsis Film Romansa Sampai Titik Terakhirmu

Film Sampai Titik Terakhirmu tayang hari ini, menceritakan kisah cinta antara pasangan viral Shella Selpi Lizah dan Albi Dwizky

Inilah Sinopsis Danyang Wingit Jumat Kliwon, Film Horor tentang Unsur Mistis dalam Budaya Jawa yang Dibintangi Celine Evangelista

Danyang Wingit Jumat Kliwon adalah film horor yang dibintangi oleh Celine Evangelista, berfokus pada unsur mistis dalam budaya Jawa

Janggal, Kejati Sulteng Belum Tetapkan Tersangka Dalam Kasus Dugaan Gratifikasi 500 Juta Tiga Proyek Jalan di Parigi Moutong

Sudah disita Kejati ratusan juta dana dugaan hasil gratifikasi, tapi anehnya belum ada tindaklanjut dari pihak kejaksaan.

Jadi Debut Bunda Corla di Layar Lebar, Inilah Sinopsis Mertua Ngeri Kali, Film Drama Komedi yang Lucu sekaligus Menyentuh Hati

Mertua Ngeri Kali adalah film drama komedi yang menghibur sekaligus menyentuh hati, dibintangi Bunda Corla yang kocak

Menyoroti Misteri dan Kepercayaan seputar Gunung Merbabu, Inilah Sinopsis Film Horor Kuncen

Kuncen adalah film horor yang akan hadir di bioskop November mendatang, membawa kisah seputar mitos di Gunung Merbabu


See All
; ;