Langgar Edaran Sekjen KPU RI, Ariyana Diduga Tidak Memenuhi Syarat Jadi Komisioner KPU Parigi Moutong

Ket Foto: SE Sekjend KPU berkaitan dengan syarat ASN lingkupnya jika ingin menjadi komisioner KPU.
Ket Foto: SE Sekjend KPU berkaitan dengan syarat ASN lingkupnya jika ingin menjadi komisioner KPU. Source: (Foto/dokumentasi pribadi)

Parigi Moutong, gemasulawesi - Perjalanan karir Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) kabupaten Parigi Moutong, Provinsi Sulawesi Tengah, Ariyana,SE menuai sorotan.

Bagaimana tidak, aroma tak sedap mengemuka berdasarkan sejumlah fakta-fakta yang diduga inprosedural dilakukan Ariyana berkaitan syarat administrasi pencalonannya sebagai penyelenggara di KPU Parigi Moutong.

Fakta mengungkapkan dalam surat edaran Sekjen KPU RI nomor 179/PP.06-SD/05/SJ/II/2018 yang menjelaskan berkaitan dengan ketentuan pasal 88 ayat 1 huruf b Undang-undang nomor 5 tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara menyatakan bahwa PNS diberhentikan sementara, apabila diangkat menjadi komisioner atau anggota lembaga nonstruktural.

Lanjut dalam surat edaran Sekjen KPU RI tersebut diuraikan dan dijelaskan bahwa calon anggota KPU Kab/Kota memiliki pangkat minimal penata tingkat I/ golongan IIId.

Baca Juga:
KPU Parigi Moutong Sebut 1.640 Kotak Suara untuk Pilkada 2024 Telah Tiba di Gudang

Jika merujuk pada surat edaran tersebut, syarat administrasi ketua KPU Parigi moutong, Ariyana diduga tidak memenuhi syarat administrasi untuk lolos sebagai anggota komisioner KPU Parigi Moutong.

Sebab, dalam petikan Surat Keputusan Sekretaris Jenderal KPU RI tertanggal 4 Agustus 2022, Nomor: 849 tahun 2022 tentang mutasi pegawai negeri sipil di cantumkan bahwa pangkat/golongan Ariyana yakni masih pengatur tingkat I atau golongan IId.

Berkaitan dengan dugaan inprosedural syarat administrasi pencalonannya sebagai komisioner KPU, Ariyana yang dikonfirmasi media ini, Senin 7 Oktober 2024 mengatakan, saat mengikuti pendaftaraan seleksi komisioner KPU Parigi Moutong, pihaknya yang berstatus sebagai ASN telah mengajukan permohonan izin sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

"Dalam mengikuti seleksi saya telah mengajukan semua persyaratan dan administrasi sesuai Pasal 21 Ayat (1) UU 7 Tahun 2017 serta yang mengajukan semua persyaratan yang diumumkan oleh tim seleksi," ujar Ariyana lewat Pesan Whatsapp.

Baca Juga:
KPU Parigi Moutong Lakukan Sosialisasi Peraturan KPU Jelang Tahapan Kampanye Pilkada Serentak 2024

Lanjut Ariayana, terkait dengan izin atasan berdasarkan kebijakan strategis Sekretaris Jenderal KPU selaku Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK) dapat menyetujui atau tidak menyetujui usulan pengajuan permohonan persetujuan untuk mendaftar seleksi yang dimaksud.

Namun untuk soal izin atasan tersebut, Ariyana berdalih tidak bisa mengomentarinya, karena itu diluar kemampuan dan kewenangan pihaknya.

"Pada posisi ini saya tidak dapat mengomentarinya, karna diluar kemampuan dan kewenangan sy. Hal-hal lain diluar kewenangan dan kemampuan saya, maka sy tidak dapat memberikan tanggapan/komentar," tutup Ariyana. (Fara Zaenong)

...

Artikel Terkait

wave

Terbongkar! Anies Baswedan Ungkap Rencana Terbaru yang Akan Dilakukan di Tengah Isu Gabung Kabinet Prabowo Subianto

Anies Baswedan mengungkapkan rencana terbaru yang akan dilakukannya baru-baru ini di tengah isu dirinya masuk kabinet Prabowo

Kronologi Anies Baswedan Ramai Disebut Bakal Masuk Kabinet Prabowo, Ternyata Pihak Ini yang Sampaikan Kabarnya

Begini awal mula munculnya isu Anies Baswedan yang dikabarkan bakal masuk ke kabinet Presiden terpilih, Prabowo Subianto

Kemenko PMK Sebut Adanya Peningkatan Kasus Kekerasan terhadap Perempuan dan Anak di Indonesia

Adanya peningkatan kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak di Indonesia disebutkan oleh Kementerian Koordinator PMK.

Bahlil Lahadalia Sebut Prabowo dan Gibran Mempunyai Rencana Strategis untuk Mewujudkan Kedaulatan Energi

Disebutkan Menteri ESDM bahwa Prabowo dan Gibran memiliki rencana strategis untuk mewujudkan kedaulatan energi.

Mahkamah Agung Buka Suara Terkait Viralnya Aksi Cuti Bersama Ribuan Hakim di Indonesia, Tegaskan Hal Ini

Ribuan hakim lakukan aksi cuti bersama, protes terhadap kesejahteraan yang stagnan. Begini tanggapan MA.

Berita Terkini

wave

Inilah Sinopsis Film Keluarga Na Willa, Digarap oleh Tim Kreatif di Balik Film Jumbo yang Populer

Setelah Jumbo, Visinema Studios akan mempersembahkan film keluarga menarik lainnya yang tak kalah menarik, berjudul Na Willa

Menceritakan Kisah Cinta Sejati hingga Maut Memisahkan, Inilah Sinopsis Film Romansa Sampai Titik Terakhirmu

Film Sampai Titik Terakhirmu tayang hari ini, menceritakan kisah cinta antara pasangan viral Shella Selpi Lizah dan Albi Dwizky

Inilah Sinopsis Danyang Wingit Jumat Kliwon, Film Horor tentang Unsur Mistis dalam Budaya Jawa yang Dibintangi Celine Evangelista

Danyang Wingit Jumat Kliwon adalah film horor yang dibintangi oleh Celine Evangelista, berfokus pada unsur mistis dalam budaya Jawa

Janggal, Kejati Sulteng Belum Tetapkan Tersangka Dalam Kasus Dugaan Gratifikasi 500 Juta Tiga Proyek Jalan di Parigi Moutong

Sudah disita Kejati ratusan juta dana dugaan hasil gratifikasi, tapi anehnya belum ada tindaklanjut dari pihak kejaksaan.

Jadi Debut Bunda Corla di Layar Lebar, Inilah Sinopsis Mertua Ngeri Kali, Film Drama Komedi yang Lucu sekaligus Menyentuh Hati

Mertua Ngeri Kali adalah film drama komedi yang menghibur sekaligus menyentuh hati, dibintangi Bunda Corla yang kocak


See All
; ;