Digelar Setiap 5 Tahun Sekali, Berikut Ini Syarat Masyarakat Indonesia untuk Menjadi Pemilih dalam Pemilu 2024

<p>Ket. Foto : Ini Syarat Menjadi Pemilih dalam Pemilu 2024<br />
(Foto/GMaps/@RickyOktadinata)</p>
Ket. Foto : Ini Syarat Menjadi Pemilih dalam Pemilu 2024 (Foto/GMaps/@RickyOktadinata)

Nasional, gemasulawesi – Di bulan Februari 2024 mendatang, Indonesia akan menggelar pesta demokrasi terbesar, yakni pemilu 2024 dengan seluruh rakyat Indonesia yang akan menjadi pemilihnya.

Diketahui jika terdapat sejumlah syarat untuk menjadi pemilih dalam pemilu, termasuk pemilu 2024 dimana aturan mengenai pemilih ini tercantum dalam Pasal 5 PKPU Nomor 7 Tahun 2022.

Syarat bagi masyarakat Indonesia untuk dapat menjadi pemilih dalam pemilu 2024 yang pertama, yakni telah genap berumur 17 tahun atau lebih pada saat pemungutan suara dilakukan.

Baca: Diikuti 3 Paslon Capres dan Cawapres, Ini Jadwal Lengkap Kampanye Pemilu 2024 yang Terdiri dari Berbagai Program serta Kegiatan

Syarat yang kedua adalah individu yang bersangkutan masih memiliki hak pilih atau tidak sedang dicabut hak pilihnya karena melakukan suatu perbuatan kriminal berdasarkan putusan pengadilan yang telah memiliki kekuatan hukum tetap.

Untuk yang ketiga, masyarakat Indonesia dapat menjadi pemilih dalam pemilu jika berdomisili di Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) yang dapat dibuktikan dengan kepemilikian KTP elektronik.

Selain itu, dapat juga berdomisili di luar negeri yang dibuktikan dengan KTP elektronik, paspor atau surat perjalanan laksana paspor.

Baca: Jadi Ketua Mahkamah Konstitusi, Ini Gaji dan Tunjangan yang Didapatkan Suhartoyo Setiap Bulannya

Untuk syarat yang keempat, untuk pemilih yang belum memiliki KTP elektronik, maka yang bersangkutan dapat menggunakan Kartu Keluarga (KK).

Sedangkan syarat yang terakhir adalah tidak sedang menjadi prajurit TNI (Tentara Nasional Indonesia) atau anggota Kepolisian RI.

Untuk pemilu 2024 kali ini, masyarakat Indonesia bukan hanya dapat memilih presiden atau wakil presiden, namun, juga dapat memilih anggota DPR, anggota DPRD Provinsi, anggota DPRD Kabupaten atau Kota dan juga anggota DPD.

Baca: Jatuh di Lereng Gunung Bromo, Mengenal Pesawat Super Tucano TNI AU yang Miliki Kemampuan Andal untuk Berbagai Misi

Berdasarkan peraturan yang berlaku, Indonesia selalu menyelenggarakan pemilu setiap 5 tahun sekali yang terakhir dilakukan di tahun 2019 lalu.

Pemilu 2024 diketahui akan diikuti oleh 3 pasangan capres dan cawapres, yakni Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka yang mendapatkan nomor urut 2, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD untuk nomor urut 3 serta Anies Baswedan dan Cak Imin untuk nomor urut 1.

Pemilu 2024 akan diakhiri dengan pengucapan sumpah atau janji Presiden dan Wakil Presiden yang dilaksanakan di tanggal 20 Oktober 2024.

Baca: Sedang Lakukan Latihan Formasi, TNI AU Sebut 2 Pesawat yang Jatuh Pisah Karena Cuaca Buruk

Sedangkan untuk partai, terdapat 24 partai politik yang resmi menjadi peserta pemilu 2024 dengan 6 partai politik diantaranya adalah partai lokal Aceh. (*/Mey)

...

Artikel Terkait

wave

Diikuti 3 Paslon Capres dan Cawapres, Ini Jadwal Lengkap Kampanye Pemilu 2024 yang Terdiri dari Berbagai Program serta Kegiatan

Mengingat jadwal kampanye semakin mendekat, berikut ini jadwal lengkap kampanye pemilu 2024 yang akan segera dilaksanakan.

Jadi Ketua Mahkamah Konstitusi, Ini Gaji dan Tunjangan yang Didapatkan Suhartoyo Setiap Bulannya

Berikut ini gaji dan tunjangan yang didapatkan Suhartoyo setiap bulannya sebagai ketua Mahkamah Konstitusi yang baru.

Jatuh di Lereng Gunung Bromo, Mengenal Pesawat Super Tucano TNI AU yang Miliki Kemampuan Andal untuk Berbagai Misi

Berikut ini spesifikasi lengkap dari pesawat Super Tucano milik TNI AU yang kemarin jatuh di lereng Gunung Bromo Pasuruan.

Sedang Lakukan Latihan Formasi, TNI AU Sebut 2 Pesawat yang Jatuh Pisah Karena Cuaca Buruk

TNI AU dalam jumpa pers yang diadakan hari ini tanggal 16 November 2023, menyebutkan jika 2 pesawat yang jatuh pisah karena cuaca buruk.

Disebutkan Memang Sering Latihan serta Melintasi Kawasan yang Dimaksud, Dua Pesawat TNI AU Jatuh di Pasuruan

Pada tanggal 16 November 2023, 2 pesawat TNI AU dilaporkan jatuh di Pasuruan, Jawa Timur, dengan laporan 2 korban jiwa.

Berita Terkini

wave

Inilah Sinopsis Danyang Wingit Jumat Kliwon, Film Horor tentang Unsur Mistis dalam Budaya Jawa yang Dibintangi Celine Evangelista

Danyang Wingit Jumat Kliwon adalah film horor yang dibintangi oleh Celine Evangelista, berfokus pada unsur mistis dalam budaya Jawa

Janggal, Kejati Sulteng Belum Tetapkan Tersangka Dalam Kasus Dugaan Gratifikasi 500 Juta Tiga Proyek Jalan di Parigi Moutong

Sudah disita Kejati ratusan juta dana dugaan hasil gratifikasi, tapi anehnya belum ada tindaklanjut dari pihak kejaksaan.

Jadi Debut Bunda Corla di Layar Lebar, Inilah Sinopsis Mertua Ngeri Kali, Film Drama Komedi yang Lucu sekaligus Menyentuh Hati

Mertua Ngeri Kali adalah film drama komedi yang menghibur sekaligus menyentuh hati, dibintangi Bunda Corla yang kocak

Menyoroti Misteri dan Kepercayaan seputar Gunung Merbabu, Inilah Sinopsis Film Horor Kuncen

Kuncen adalah film horor yang akan hadir di bioskop November mendatang, membawa kisah seputar mitos di Gunung Merbabu

PT Bukit Asam Catat Produksi dan Penjualan Batu Bara Tumbuh, Optimis Hadapi Tekanan Pasar Global

PTBA mencatat produksi 35,90 juta ton hingga kuartal III-2025, didukung efisiensi, penjualan meningkat, permintaan pasar kuat.


See All
; ;