Polisi Periksa Belasan Saksi Kasus Kejahatan Pandemi di Parigi Moutong

<p>Foto: Kasat Reskrim Polres Parimo, AKP Donatus Kono.</p>
Foto: Kasat Reskrim Polres Parimo, AKP Donatus Kono.

Gemasulawesi- Polisi telah memeriksa belasan saksi kasus kejahatan pandemi yaitu perusakan fasilitas RSUD Anuntaloko Parigi. Dan penjemputan paksa jenazah covid19 melibatkan Camat Ampibabo, Parimo, Sulawesi Tengah.

“Setelah kami mendapatkan informasi terkait kasus itu, kami langsung menindaklanjutinya dengan pemeriksaan sejumlah saksi,” ungkap Kasat Reskrim Polres Parimo, AKP. Donatus Kono saat dihubungi, Kamis 5 Agustus 2021.

Menurut dia, rata-rata saksi kasus kejahatan pandemi telah diperiksa dalam penanganan kedua kasus itu adalah para tenaga kesehatan di RSUD Anuntaloko Parigi dan Puskesmas Ampibabo.

Baca juga: Disita, Obat Terapi Covid19 dan Tabung Oksigen Hasil Kasus Kejahatan Medis

Kemudian, beberapa orang warga Ampibabo di Kecamatan Ampibabo juga ikut diperiksa sebagai saksi kasus kejahatan pandemi.

Mereka saksi mata kasus kejahatan pandemi, yang melihat peristiwa penjemputan paksa jenazah itu terjadi.

“Termasuk Kapolsek Ampibabo juga sudah kami periksa sebagai saksi,” ujarnya.

Sementara untuk para terduga pelaku kata dia, pihaknya belum bisa melakukan pemeriksaan. Sebab, hingga kini mereka masih menjalani Isolasi Mandiri (Isoman), pasca kejadian itu.

“Selesai Isoman baru kami minta keterangan mereka, sementara masih saksi petugas kesehatan dulu,” jelasnya.

Jika hasil dari penyelidikan, para terduga pelaku dinyatakan bersalah, mereka akan dijerat dengan undang-undang kesehatan.

 “Jika bersalah, kami akan sangkakan dengan undang-undang kesehatan dan KUHP,” pungkasnya.

Polres bentuk tim tanngani kasus kejahatan pandemi covid-19

Sebelumnya, Polres Parimo telah membentuk tim penanganan kasus kejahatan Pandemi Covid19, diantaranya perusakan fasilitas Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Anuntaloko Parigi, dan penjemputan paksa jenazah libatkan oknum pejabat di wilayah Ampibabo.

“Tim penanganan kami bentuk, untuk menindaklanjuti perintah Kapolres Parimo, untuk penanganan dua kasus kejahatan di masa pandemi Covid19,” ungkap Kabag Ops Polres Parimo, AKP. Jusuf Achpah saat dihubungi, Jumat 30 Juli 2021.

Dibentuknya tim itu kata dia, untuk mengungkap permasalah dan penyebab tindakan kejahatan dilakukan para terduga pelaku.

Sebab, tindakan itu tidak seharusnya terjadi disaat pemerintah tengah gencar melakukan upaya penurunan kasus Covid19 di Indonesia, khususnya Kabupaten Parimo.

Tujuan penindakan dua kasus itu menurut dia, untuk memberikan pelajaran bagi siapapun yang dianggap menghalang-halangi, upaya pemerintah dalam pencegahan penyebaran Covid19 di Parimo. (***)

Baca juga: Polisi Bentuk Tim Penanganan Kasus Kejahatan Pandemi Covid19

...

Artikel Terkait

wave

Dirtipideksus Polri Kejar Dua Pelaku Pinjol Ilegal

Penyidik Dirtipideksus Bareskrim Polri, masih kejar dua pelaku Pinjol ilegal, KSP Cinta Damai. Keduanya diketahui merupakan warga negara asing

Pelaku Pembunuhan Wanita Tanpa Identitas di Banten Terungkap CCTV

Kapolres Serang ungkap pelaku pembunuhan wanita tanpa identitas terbungkus karpet merah ditemukan terkubur digundukan pasir di Banten.

Pelaku Pemberi Wafer Isi Benda Tajam Ditangkap: Sebut Tolak Bala

Pelaku pemberi wafer isi benda tajam kepada anak-anak ditangkap di Jember, Jawa Barat. Aksinya dilatar belakangi untuk menolak bala.

Pengurus Daerah Partai Demokrat Polisikan Wamendes

Pengurus daerah Partai Demokrat polisikan Wamendes atau Wakil Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, Budi Arie Setiadi.

Potong Dana PKH, Dua Pendamping Sosial Jadi Tersangka

Diduga potong dana PKH, dua pendamping sosial ditetapkan sebagai tersangka Kejaksaan Negeri Kabupaten Tangerang, Provinsi Jawa Barat.

Berita Terkini

wave

Inilah Sinopsis Danyang Wingit Jumat Kliwon, Film Horor tentang Unsur Mistis dalam Budaya Jawa yang Dibintangi Celine Evangelista

Danyang Wingit Jumat Kliwon adalah film horor yang dibintangi oleh Celine Evangelista, berfokus pada unsur mistis dalam budaya Jawa

Janggal, Kejati Sulteng Belum Tetapkan Tersangka Dalam Kasus Dugaan Gratifikasi 500 Juta Tiga Proyek Jalan di Parigi Moutong

Sudah disita Kejati ratusan juta dana dugaan hasil gratifikasi, tapi anehnya belum ada tindaklanjut dari pihak kejaksaan.

Jadi Debut Bunda Corla di Layar Lebar, Inilah Sinopsis Mertua Ngeri Kali, Film Drama Komedi yang Lucu sekaligus Menyentuh Hati

Mertua Ngeri Kali adalah film drama komedi yang menghibur sekaligus menyentuh hati, dibintangi Bunda Corla yang kocak

Menyoroti Misteri dan Kepercayaan seputar Gunung Merbabu, Inilah Sinopsis Film Horor Kuncen

Kuncen adalah film horor yang akan hadir di bioskop November mendatang, membawa kisah seputar mitos di Gunung Merbabu

PT Bukit Asam Catat Produksi dan Penjualan Batu Bara Tumbuh, Optimis Hadapi Tekanan Pasar Global

PTBA mencatat produksi 35,90 juta ton hingga kuartal III-2025, didukung efisiensi, penjualan meningkat, permintaan pasar kuat.


See All
; ;