Adu Spesifikasi Motor Listrik Lokal Rakata S9 Vs Smoot Tempur, Keduanya Punya Tampilan Mirip Vespa, Bikin Ngiler yang Mana?

<p>Meta deskripsi: spesifikasi dan harga motor listrik Rakata S9 Vs Smoot Tempur (foto/instagram/@rakatamotorcycle/@emoto_emo)</p>
Meta deskripsi: spesifikasi dan harga motor listrik Rakata S9 Vs Smoot Tempur (foto/instagram/@rakatamotorcycle/@emoto_emo)

Ekonomi, gemasulawesi – Motor listrik semakin menjadi pilihan utama di Indonesia, dan dua model menarik yang layak diperhatikan adalah Rakata S9 dan Smoot Tempur, keduanya memiliki keunikan masing-masing dalam hal desain, fitur, baterai, dan harganya.

Rakata S9 menghadirkan desain yang memadukan konsep klasik dan modern, bodinya yang bulat dan lampu LED oval memberikan kesan futuristik.

Sementara itu, Smoot Tempur mengusung desain yang kekinian dengan gaya skutik yang familiar, dengan dimensi yang kompak, Smoot Tempur menawarkan kelincahan dalam berkendara.

Baca: 3 Rekomendasi Motor Listrik Produksi Lokal dengan Spesifikasi yang Ekslusif dan Desainnya yang Estetik, Harganya Ada yang Mulai 11 Jutaan

Rakata S9 dilengkapi dengan panel instrumen LCD digital yang tahan air dan debu, serta speedometer digital yang mudah terbaca.

Fitur-fitur lain seperti rem cakram depan dan belakang, ban 10 inci, kunci Keyless, modul alarm, dan Parking mode menambah kenyamanan dan keamanan pengendara, tdak ketinggalan, terdapat juga USB Port untuk mengisi daya gadget saat berkendara.

Smoot Tempur juga memiliki fitur yang mengesankan, yaitu baterai removable dengan teknologi SWAP Battery System.

Baca: Jangan Beli Dulu, Motor Listrik Smoot Zuzu Punya Kekurangan yang Bikin Daya Tahan Baterainya Berkurang, Cek Lengkapnya Disini

Proses pergantian baterai yang cepat memungkinkan jarak tempuh yang lebih jauh dengan mudah, motor ini juga dilengkapi dengan rem cakram di depan dan belakang untuk pengendaraan yang aman.

Rakata S9 dilengkapi dengan mesin penggerak berdaya 800 W yang memungkinkannya mencapai kecepatan puncak sekitar 50 kilometer per jam.

Motor ini menggunakan baterai jenis Sealed Lead Acid (SLA) atau baterai gel dengan kapasitas 60 volt 20 Ah, yang memungkinkan penggunaan hingga mencapai jarak maksimal sekitar 60 kilometer.

Baca: Tampil Stylish dengan Motor Listrik BF Goodrich V7 yang Punya Jangkauan Hingga 55 Km, Cek Spesifikasi dan Harganya Disini

Sementara Smoot Tempur mengusung motor listrik yang lebih kuat, dengan daya sebesar 1.500 Watt, yang memungkinkannya mencapai kecepatan hingga 60 kilometer per jam.

Baterai removable Smoot Tempur memberikan fleksibilitas yang tinggi, memungkinkan pengguna untuk memperpanjang jarak tempuh dengan cepat.

Rakata S9 memiliki harga yang terjangkau, dibanderol sekitar Rp17 jutaan, meskipun mengalami sedikit kenaikan dari harga awalnya, ini masih merupakan opsi yang ekonomis untuk motor listrik dengan spesifikasi yang layak.

Baca: Harga Keduanya Mulai 5 Jutaan, Pilih Motor Listrik Exotic Vito atau Exotic Sterrato? Cek Dulu Spesifikasi Lengkapnya Disini!

Smoot Tempur juga menawarkan harga yang menarik, terutama berkat bantuan yang membuat harganya turun menjadi Rp11,5 juta, ini membuatnya menjadi pilihan menarik untuk mereka yang mencari motor listrik dengan kinerja yang baik. (*/Rahmiya)

Editor: Muhammad Azmi Mursalim

Ikuti Update Berita Terkini Gemasulawesi di:  Google News

...

Artikel Terkait

wave

3 Rekomendasi Motor Listrik Produksi Lokal dengan Spesifikasi yang Ekslusif dan Desainnya yang Estetik, Harganya Ada yang Mulai 11 Jutaan

Temukan inovasi terbaru dari Smoot Tempur, Rakata S9, dan Sunrace F1 New, yang menawarkan desain unik, spesifikasi canggih, dan harga terjangkau.

Jangan Beli Dulu, Motor Listrik Smoot Zuzu Punya Kekurangan yang Bikin Daya Tahan Baterainya Berkurang, Cek Lengkapnya Disini

Kekurangan motor listrik Smoot Zuzu, termasuk keterbatasan daya tahan baterai, durasi pengecasan yang lama, dan tantangan terkait ketersediaan SWAPPoin.

Tampil Stylish dengan Motor Listrik BF Goodrich V7 yang Punya Jangkauan Hingga 55 Km, Cek Spesifikasi dan Harganya Disini

Jelajahi keindahan desain klasik dan teknologi ramah lingkungan dalam ulasan lengkap tentang motor listrik BF Goodrich V7.

Gebrak Skutik Maxi, Motor New Suzuki Burgman 250 Pakai Full LED dan Mesin 250 Cc, Harganya Juga Bersaing, Lengkapnya Ada Disini

Dengan desain sporty yang menarik, fitur-fitur canggih, dan performa mesin yang efisien, Burgman 250 menjadi pilihan menarik di kelas Big Maxi scooter.

Intip Keistimewaan Mobil Chery Omoda 5 EV yang Menghipnotis Hati Natasha Wilona dengan 5 Keunggulan Eksklusif Berikut Ini

Dari desain futuristik hingga performa mesin yang memikat, temukan 5 kelebihan unggul yang membuat Chery Omoda 5 EV begitu istimewa.

Berita Terkini

wave

Menceritakan Kisah Cinta Sejati hingga Maut Memisahkan, Inilah Sinopsis Film Romansa Sampai Titik Terakhirmu

Film Sampai Titik Terakhirmu tayang hari ini, menceritakan kisah cinta antara pasangan viral Shella Selpi Lizah dan Albi Dwizky

Inilah Sinopsis Danyang Wingit Jumat Kliwon, Film Horor tentang Unsur Mistis dalam Budaya Jawa yang Dibintangi Celine Evangelista

Danyang Wingit Jumat Kliwon adalah film horor yang dibintangi oleh Celine Evangelista, berfokus pada unsur mistis dalam budaya Jawa

Janggal, Kejati Sulteng Belum Tetapkan Tersangka Dalam Kasus Dugaan Gratifikasi 500 Juta Tiga Proyek Jalan di Parigi Moutong

Sudah disita Kejati ratusan juta dana dugaan hasil gratifikasi, tapi anehnya belum ada tindaklanjut dari pihak kejaksaan.

Jadi Debut Bunda Corla di Layar Lebar, Inilah Sinopsis Mertua Ngeri Kali, Film Drama Komedi yang Lucu sekaligus Menyentuh Hati

Mertua Ngeri Kali adalah film drama komedi yang menghibur sekaligus menyentuh hati, dibintangi Bunda Corla yang kocak

Menyoroti Misteri dan Kepercayaan seputar Gunung Merbabu, Inilah Sinopsis Film Horor Kuncen

Kuncen adalah film horor yang akan hadir di bioskop November mendatang, membawa kisah seputar mitos di Gunung Merbabu


See All
; ;