Tahun Ajaran Baru, Disdikbud Ajukan Izin Belajar Tatap Muka

<p>Foto: Salah satu sekolah di Parigi Moutong.</p>
Foto: Salah satu sekolah di Parigi Moutong.

Berita parigi moutong, gemasulawesi– Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Parigi Moutong, Sulawesi Tengah akan mengajukan permohonan izin belajar tatap muka pada tahun ajaran 2021/2022 ke Tim Gugus Tugas Covid 19.

“Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menyampaikan kemarin, bagi sekolah telah melaksanakan pembelajaran tatap muka sebelumnya, untuk melanjutkan,” ungkap Kepala Disdikbud Parigi Moutong, Drs Aminuddin, Kamis 20 Mei 2021.

Ia mengatakan, Parigi Moutong telah melaksanakan proses belajar tatap muka pada Ujian Akhir Sekolah (UAS), di bulan Maret-April kemarin.

Dengan dasar itu, pihaknya akan mengajukan permohonan izin belajar tatap muka ke Tim Gugus Tugas Covid 19 Parigi Moutong.

Baca juga: Disdikbud Parimo: Belajar Tatap Muka, Butuh Izin Orang Tua Siswa

Namun, vaksinasi menjadi kendala belajar tatap muka saat ini. Sebab pembelajaran tatap muka disyaratkan Kemendikbud adalah wajib vaksinasi bagi tenaga pendidikan di sekolah.

“Untuk Kecamatan Tinombo ada 45 orang tenaga guru yang telah divaksin. Sisanya kami akan meminta Dinas Kesehatan Parigi Moutong, agar dapat melakukan vaksinasi pada tenaga guru,” sebutnya.

Menurutnya, proses pembelajaran tatap muka bukan hanya menjadi keinginan Disdikbud saja. Namun, juga menjadi keinginan bersama, baik tenaga guru maupun murid dan wali murid.

Sebab, pembelajaran Dalam jaringan (Daring), dianggap tidak efektif. Apalagi untuk murid berdomisili di wilayah sulit mengakses jaringan internet.

“Sebelumnya kami sudah meminta wali murid, untuk membuat pernyataan tentang persetujuan mereka, terkait pelaksanaan pembelajaran tatap muka. Semoga Tim Gugus Tugas Covid 19 dapat menyetujuinya,” tuturnya.

Sebelumnya, Kabid Manajemen SD Disdikbud Parigi Moutong menyebut, pihaknya telah berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan terkait persiapan pembelajaran tatap muka.

Namun, pihaknya diminta untuk menunggu. Diharapkan dalam waktu dekat ada kepastian untuk pelaksanaan vaksinasi.

“Kami juga sudah menyiapkan surat izin dari orang tua siswa, untuk pelaksanaan pembelajaran tatap muka. Namun, jika izin itu tidak diberikan orang tua, maka tetap saja tidak bisa terlaksana,” ucapnya.

Pihaknya optimis dengan pelaksanaan vaksinasi Covid 19 itu. Jika terlaksana, maka orang tua dapat mengizinkan anak-anaknya untuk ikuti belajar tatap muka di sekolah.

“Itu menjadi tugas sekolah untuk memberikan sosialisasi kepada orang tua siswa terkait rencana ini,” tutupnya.

Baca juga: Sekolah Tatap Muka di Kota Palu Mulai Pekan Depan

Laporan: Novita Ramadhani

...

Artikel Terkait

wave

KPK Cek Kesiapan Parimo Tangani Pajak Walet

KPK cek langsung kesiapan Pemerintah daerah Parimo, Provinsi Sulawesi Tengah, untuk menjadi pilot project penanganan pajak walet.

Sambangi DPRD Parimo, KPK Diskusi Pencegahan Korupsi

Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK diskusi pencegahan korupsi bersama Anggota legislatif (Anleg) DPRD Parimo, Provinsi Sulawesi Tengah.

Polisi Bekuk Pelaku Curanmor di Jalan Anoa, Kota Palu

Tim Opsnal Sat Reskrim Polsek Palu Selatan bekuk satu orang terduga pelaku Curanmor di jalan Anoa, Kota Palu, Provinsi Sulawesi Tengah.

Larangan Mudik Sulteng: 714 Kendaraan Putar Balik

Petugas gabungan Operasi Ketupat Tinombala Sulteng, sebanyak 714 kendaraan putar balik saat penerapan larangan mudik pemerintah.

Staf Disdukcapil Abaikan Tes Lanjutan, Tim Swab Ingatkan Tugas Pelayanan

Tiga staf Dinas Kependukukan dan Catatan (Disdukcapil) Parigi Moutong, Sulawesi Tengah, pasien positif covid 19 abaikan tes Swab PCR kedua.

Berita Terkini

wave

Inilah Sinopsis Film Keluarga Na Willa, Digarap oleh Tim Kreatif di Balik Film Jumbo yang Populer

Setelah Jumbo, Visinema Studios akan mempersembahkan film keluarga menarik lainnya yang tak kalah menarik, berjudul Na Willa

Menceritakan Kisah Cinta Sejati hingga Maut Memisahkan, Inilah Sinopsis Film Romansa Sampai Titik Terakhirmu

Film Sampai Titik Terakhirmu tayang hari ini, menceritakan kisah cinta antara pasangan viral Shella Selpi Lizah dan Albi Dwizky

Inilah Sinopsis Danyang Wingit Jumat Kliwon, Film Horor tentang Unsur Mistis dalam Budaya Jawa yang Dibintangi Celine Evangelista

Danyang Wingit Jumat Kliwon adalah film horor yang dibintangi oleh Celine Evangelista, berfokus pada unsur mistis dalam budaya Jawa

Janggal, Kejati Sulteng Belum Tetapkan Tersangka Dalam Kasus Dugaan Gratifikasi 500 Juta Tiga Proyek Jalan di Parigi Moutong

Sudah disita Kejati ratusan juta dana dugaan hasil gratifikasi, tapi anehnya belum ada tindaklanjut dari pihak kejaksaan.

Jadi Debut Bunda Corla di Layar Lebar, Inilah Sinopsis Mertua Ngeri Kali, Film Drama Komedi yang Lucu sekaligus Menyentuh Hati

Mertua Ngeri Kali adalah film drama komedi yang menghibur sekaligus menyentuh hati, dibintangi Bunda Corla yang kocak


See All
; ;